Melawi,Kalbar/Mnctvano.com
Pantauan lansung dilapangan ratusan Aliansi Masyarakat Peduli Pembangunan Desa Beloyang bersama warga masyarakat melakukan penyegelan sebuah kantor Desa Bloyang Kecamatan Belimbing Hulu Kabupaten Melawi Kalimantan Barat,
Rabu,19/03/25
Pantauan di lapangan, aksi ratusan Aliansi warga telah melakukan penyegelan Kantor Desa itu terjadi pada Desa Beloyang, Kecamatan Belimbing Hulu Kabupaten Melawi Kalimantan Barat.Warga masyarakat sangat kecewa dengan kinerja Kepala Desa.
Dugaan munculnya aksi, ratusan warga tersebut menyebutkan bahwa kades telah menyalahgunakan jabatan serta diduga kuat melakukan tindakan korupsi serta tidak menjalankan realisasi program-program anggaran dana desa bahkan warga juga menuntut dengan tegas kepada Bupati Melawi untuk memproses kepala Desa agar mundur dari jabatannya.
Berdasarkan pantauan Mnctvano.com dilapangan, terlihat ratusan warga menyegel kantor desa dengan menutup pintu masuk menggunakan papan kayu.
Koordinator lapangan Aliansi Masyarakat Peduli Pembangunan Desa Beloyang Ardi Hamzah melalui tokoh muda Desa Beloyang Asibran,SP bersama Sopian Hadi,S.Sos,M.Si serta masyarakat lainnya dalam orasinya menyampaikan, beberapa tuntutan Mendesak agar kepala desa Beloyang segera merealisasikan Dana Desa TA 2023-2024 yang belum direalisasikan antara lain berupa dana Pamsimas,fee TBS,tarif presentasi dana desa (surat jual beli)
Koordinator lapangan juga mendesak Kepala Desa agar lebih baik mundur dari jabatan sebagai kades Beloyang karna dinilai selama ini sangat tak layak dan sudah tidak ada kecakapan dalam memimpin desa.Bahkan kades sudah menipu warga dimana menjual kebun sawit salah satu warga seorang ibu janda kepada orang lain untuk kepentingan pribadi.Kades tersebut juga
Jarang berada ditempat, sehingga masyarakat mendesak kepada bupati Melawi untuk memproses serta memberhentikan Kepala Desa Yoseph Firminus Rusnadi”,tegas
Asibran
Dalam orasinya.
“Sementara itu,Tyan Elisabet B B , S.IP Sekertaris PLT DPMD Kabupaten Melawi menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga masyarakat yang sudah menyampaikan terkait hal tersebut.Dia menyampaikan apresiasi kepada Aliansi Masyarakat Peduli Pembangunan Desa Beloyang yang sudah menyuarakan hal-hal yang sudah sesuai dengan aturan serta mekanisme yang ada.Tuntutan ini akan serius kami tanggapi dan kami koordinasikan dengan pimpinan sesuai dengan aturan dan UU yang ada”,tegasnya
Setelah melakukan orasi di kantor DPMD Kabupaten Melawi kembali warga masyarakat melanjutkan orasinya kepada kantor Bupati Melawi dengan menyampaikan orasinya yang sama dengan harapan bisa berhadapan langsung dengan bupati Melawi.Kepada wartawan salah satu perwakilan warga menyampaikan kekecewaan meraka karna bupati Melawi tidak bisa menemui warga di halaman kantor Bupati.Melalui diskusi yang panjang akhirnya beberapa perwakilan Warga bisa menemui lansung bupati Melawi di ruangan kerja bupati.
Akhir dari aksi demo Aliansi Masyarakat Peduli Pembangunan Desa Beloyang Menuju Polres Melawi untuk melakukan Laporan resmi atas kasus Kades terkait dugaan tindak pidana korupsi.
Penulis : Musa