Lampung Timur,Lampung MNCTVano.com – Kapolres Lampung Timur,AKBP Benny Prasetya menghimbau kepada seluruh masyarakat khusus nya para orang tua untuk memastikan para anggota keluarga,family terdekat sudah berada dirumah sebelum pukul 22.00 WIB.Imbauan ini diberikan guna mencegah masyarakat,terutama anak-anak dan remaja yang menjadi korban ataupun pelaku tindak kejahatan terlebih saat di bulan suci ramadhan,dimana angka kriminalitas cenderung lebih meningkat.
Menurut AKBP Benny Prasetya,pada bulan suci ramadhan ini sangat sering sekali terjadi peningkatan kasus kriminalitas seperti,tawuran,balap liar,pencurian,penyalahgunaan narkoba,hingga aksi premanisme.kejadian tersebut sering banyak melibatkan remaja yang berkeliaran di luar rumah hinga larut malam.oleh karena itu kepolisian meminta peran aktif orang tua dalam mengawasi dan mengontrol aktivitas anak-anak nya sewaktu di luar rumah malam hari.
“Kami mengingatkan kepada orang tua agar bisa memastikan keluarga nya sudah berada di dalam rumah sebelum pukul 22.00 WIB.Hal ini guna mencegah aksi yang tidak di inginkan nantinya demi keselamatan kita bersama,”ujar AKBP Benny Prasetya.
Selain itu,ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk lebih waspada terhadap lingkungan sekitar dan meningkatkan siskamling atau ronda malam guna mencegah terjadinya aksi kejahatan di sekitar kita.kepolisian akan terus melakukan patroli rutin di setiap desa-desa serta menindak tegas para pelaku kejahatan demi menjaga situasi tetap aman dan kondusif selama menjelang di bulan suci ramadhan.
“Kapolres juga meminta agar masyarakat melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan aktivitas mencurigakan yang dapat mengganggu keamanan dan ketentraman di setiap desa yang masuk wilayah daerah lampung timur.kami juga mengajak seluruh elemen masyarkat untuk bersama- sama,bergotong-royong demi menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi generasi muda kita nanti nya,”tutup nya.
(Abdul Rasid)