Langsa, Aceh, mnctvano.com,- Mengutip pernyataan pendiri LSM Bungoeng Lam Jaroe Zulfadli, S.Sos.I,MM bahwa diduga salah satu oknum teknisi konter service Hp Con Celluler yang beralamat di jalan Iskandar muda no 5c pekan Langsa kecamatan Langsa kota- kota Langsa,yang telah mengabaikan tanggung jawabnya kepada saudari Linda sebagai pemilik Hp yang diservice di konter tersebut. Senin 26 januari 2026
Korban Linda memberikan pernyataannya kepada pihak LSM Bungoeng Lam Jaroe di karenakan dirinya merasa kecewa yang mendalam atas perilaku pihak pengelola toko con cellular dimana saya memperbaiki HP Android VIVO V7+ dengan kerusakan batrai hp, LCD dan connektor cas sekitar akhir bulan Desember 2025 di konter “CON CELLULAR” tersebut yang beralamat jalan Iskandar muda no 5c pekan Langsa kecamatan Langsa kota- kota Langsa. lama perbaikan sekitar 3 hari dan hp tersebut sudah saudari Linda terima dengan kondisi normal awalnya namun pada tanggal 24 Januari HP saudari Linda tiba-tiba mengeluarkan asap sehingga terbakar hingga hangus.
yang korban (Linda) sesalkan pihak toko tersebut terkesan tidak mau bertanggung jawab sebagai mana dialog di bahwa.
Dialog :
Linda : “Bu ini bagaimana kok bisa begini jadinya HP saya”
Pihak toko : *Oh… mana tau saya, itu Uda terbakar”
Linda : “kok bisa terbakar Bu ? tapi kan baru saya perbaiki, lebih kurang 2 Minggu saya perbaiki disini Bu?”
pihak toko : “itu resiko pemakaian sendiri”.
Linda : “kan saya makainya belum lama seharusnya inikan masih ada garansinya ?”
Pihak toko : “ooh…. itu kalau kejadian terbakar begini tidak ada garansi, yang di garansi kalau batrainya ngedrop”.
Linda : “Loh.. mana bisa begitu tu Bu”.
Lalu pihak konter “con cellular” diduga menantang korban Linda untuk melaporkan ke polres Langsa. Ucapan dari pihak teknisi kepada korban Linda “Lapor aja ke Polres” ucap teknisi sambil mengerjakan HP di ruang servisnya.
Dari sisi LSM Bungoeng Lam Jaroe merasa heran “Kok bisa hal ini terjadi, seharusnya pihak conter tersebut harusnya memberikan jaminan secara tertulis di bon perbaikan HP dan hal itu sudah seharusnya di lakukan oleh pihak toko CON CELLULAR”.
Lagi pula di tulisan pamplet nama toko di sebutkan “Bergaransi” hal ini justru sangat bertolak belakang dengan tulisan di pamplet toko dan ucapan dari pihak pemilik usaha toko CON CELLULAR itu sendiri.
“Saya minta pihak APH atau pihak yang berwenang tolong disidik dan di lidik benar atau tidaknya pekerja teknisi HP tersebut apakah ada Izin Operasional usaha dan Sertifikatnya untuk bekerja selaku teknisi di toko CON CELLULAR tersebut sehingga tidak terjadi lagi kerugian di pihak konsumen lain dikemudian hari”. Ujar Zulfadli, S.SoS.I, MM selaku pengurus di LSM Bungoeng Lam Jaroe Aceh.
Adapun berita ini di dikutip berdasarkan dari pernyataan nara sumber yang telah menandatangani surat pernyataan kepada pihak LSM Bungoeng Lam Jaroe pada tanggal 26/01/2026 di warung kopi Gampong Gayo di jalan Ahmad Yani Gampong Teungoh Kecamatan Langsa Kota-Kota Langsa, ditempat kejadian terbakarnya Hp.
Sampai berita ini dikirim ke meja redaksi pihak media masih menunggu tanggapan dari pihak management Con Celluler.
(Team Tim)











